Usai upacara, acara dilanjutkan dengan syukuran, termasuk pemotongan tumpeng oleh Kepala Kantor Wilayah, yang diserahkan kepada pegawai termuda, Kadivim, dan Ka. Kanim. Acara juga diisi dengan penyerahan cinderamata kepada pegawai purnabakti Kanim Kelas I TPI Bengkulu.
Dalam sambutannya, Kakanwil menyampaikan, "Semoga silaturrahmi yang baik dengan rekan kantor dan sinergi dengan mitra kerja dapat dijaga dengan baik. Ini penting untuk kemajuan Kementerian Hukum dan HAM dan Imigrasi secara khusus."
Perayaan Hari Bhakti Imigrasi ke-74 ini menjadi puncak dari rangkaian peringatan yang telah mencakup kegiatan sosial, seperti bakti sosial, donor darah, dan tabur bunga.
Peringatan Hari Bhakti Imigrasi ini tidak hanya menjadi ajang refleksi atas capaian dan tantangan yang dihadapi sektor imigrasi, tapi juga sebagai momentum untuk memandang ke depan, khususnya dalam mengadopsi transformasi digital.
Langkah-langkah ini diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas layanan keimigrasian di Indonesia, sejalan dengan perkembangan zaman dan kebutuhan masyarakat. ***