REJANG LEBONG, IKOBENGKULU.COM — Sejak dipercaya memimpin Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Rejang Lebong, Dra. Upik Zumratul Aini, M.Si., menata ulang arah komunikasi publik di daerah itu. Ia ingin Diskominfo menjadi jembatan yang hangat antara pemerintah, media, dan masyarakat — bukan sekadar penyampai informasi formal.
“Saat pertama dipercaya memimpin Diskominfo, saya sempat merasa galau. Bidang ini sangat berbeda dari yang biasa saya tangani,” ujar Upik mengenang awal masa jabatannya. “Tapi saya percaya, komunikasi adalah jantung pemerintahan. Tanpa komunikasi yang baik, pembangunan tak akan terasa di hati masyarakat.”
Dari Keraguan ke Aksi Nyata

Alumnus Magister Administrasi Publik Universitas Padjadjaran (UNPAD) Bandung itu kini menjadi motor penggerak berbagai inovasi komunikasi publik. Ia menghidupkan kanal-kanal resmi Pemkab Rejang Lebong di berbagai platform digital:
- TikTok: Media Center Rejang Lebong
- Instagram: @kab.rejanglebong dan @mediacenterrejanglebong
- YouTube: Media Center Rejang Lebong
- Facebook: Pemkab Rejang Lebong
- Website: rejanglebongkab.go.id
- Lapor Diskominfo (WhatsApp): 0813-7415-4855
“Lewat kanal ini, masyarakat bisa tahu apa yang dilakukan pemerintah sekaligus bisa menyampaikan aspirasi. Komunikasi harus dua arah, bukan hanya satu pihak yang berbicara,” jelasnya.
Langkah sederhana tapi berarti itu perlahan mengubah wajah komunikasi pemerintahan. Informasi pembangunan kini hadir dalam format yang lebih dekat dengan publik — bukan hanya lewat siaran pers, tapi juga video, foto, dan konten kreatif di media sosial.
Menyapa dari Desa ke Desa
Upik tak hanya fokus di pusat kota. Ia menggagas pembentukan Komunitas Informasi Masyarakat (KIM) di 156 desa dan kelurahan di 15 kecamatan. KIM menjadi tangan panjang Diskominfo untuk memastikan kabar pembangunan sampai ke akar rumput.
“Kami ingin setiap desa punya corong informasinya sendiri. Dengan KIM, warga bisa tahu program pemerintah sekaligus menyampaikan kebutuhan dan ide mereka,” ujarnya.
Diskominfo juga menjalin kemitraan erat dengan jurnalis media cetak, elektronik, dan online agar informasi pemerintah tersampaikan lebih cepat dan akurat. Tak berhenti di situ, Upik tengah menyiapkan Podcast Diskominfo, yang menghadirkan narasumber dari berbagai bidang dengan gaya santai namun informatif — sebuah upaya memperbarui cara pemerintah berbicara kepada publik.