IKOBENGKULU.COM– Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Bengkulu tengah berduka. Pada Minggu pagi (3/11/24), salah satu pengurus aktif, Baitang Lubis, menghembuskan napas terakhirnya di Rumah Sakit Tiara Sella. Baitang Lubis, yang menjabat sebagai Sekretaris Dpra Kebun Kenanga, dikenal sebagai sosok yang aktif berorganisasi dan berperan penting dalam kegiatan sosial masyarakat.
Kabar duka ini dikonfirmasi oleh Ketua DPD PKS Kota Bengkulu, Rahmad Widodo, yang menyampaikan belasungkawa mendalam atas kepergian rekan seperjuangannya.
“Innalillahi wainnailaihi raji'un, telah berpulang ke Rahmatullah keluarga kami, sahabat kami, Abang kami, Baitang Lubis bin Abusali Lubis. Almarhum selama ini aktif menjadi sekretaris Dpra Kebun Kenanga, Kota Bengkulu. Kami mendoakan agar keluarga tabah dan almarhum mendapat tempat terbaik di sisi Allah SWT,” ungkap Rahmad, Minggu pagi.
Calon Wali Kota Bengkulu, Dani Hamdani, juga turut melayat di tengah kesibukannya. Dani menyampaikan rasa hormatnya atas perjuangan Baitang Lubis untuk kesejahteraan Bengkulu dan berjanji untuk melanjutkan cita-citanya.
> “Perjuangan almarhum untuk mewujudkan kota Bengkulu yang sejahtera dan berkeadilan akan terus kami lanjutkan. Saya mengenal almarhum sebagai orang yang baik dan aktif berorganisasi. Semoga amal jariyahnya menjadi tempat beliau di surga-Nya Allah,” ujar Dani melalui pesan WhatsApp kepada awak media.
Baitang Lubis meninggalkan kesan mendalam bagi rekan-rekannya dan masyarakat. Sikapnya yang murah senyum dan penuh perhatian akan selalu dikenang oleh mereka yang pernah mengenalnya. ***