Seluma — Pemerintah Kabupaten Seluma terus mendorong peningkatan kualitas pelayanan publik, khususnya pada sektor perizinan tenaga kesehatan, melalui kehadiran Mall Pelayanan Publik Digital (MPP Digital). Dengan layanan berbasis aplikasi ini, tenaga kesehatan kini dapat mengurus berbagai jenis perizinan hanya melalui perangkat digital tanpa harus datang langsung ke kantor.
Plt. Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Seluma, Suprapto, SE, M.Si, menjelaskan bahwa MPP Digital menjadi terobosan penting dalam memudahkan akses pelayanan bagi dokter, bidan, perawat, apoteker, dan tenaga kesehatan lainnya.
“Melalui MPP Digital, tenaga kesehatan dapat mengakses informasi perizinan secara jelas, mengajukan izin secara online, serta memantau prosesnya dari mana saja. Layanan menjadi lebih cepat, transparan, dan pasti,” ujar Suprapto.
Menurutnya, transformasi digital ini bertujuan untuk mengurangi hambatan birokrasi yang selama ini sering memakan waktu dan tenaga. Dengan sistem online, proses perizinan menjadi lebih efisien sehingga tenaga kesehatan dapat lebih fokus dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Aplikasi ini kami hadirkan untuk mempermudah. Tidak perlu lagi antre atau datang ke kantor. Cukup melalui ponsel, semua proses bisa dilakukan,” tambahnya.
Suprapto juga mengajak seluruh tenaga kesehatan di Kabupaten Seluma untuk memanfaatkan MPP Digital sebagai layanan resmi pemerintah daerah. Digitalisasi layanan publik, menurutnya, menjadi langkah penting menuju tata kelola pemerintahan yang modern.
“Mari bersama wujudkan pelayanan publik yang mudah, cepat, transparan, modern demi Seluma yang elok, maju, adil, sejahtera, berkelanjutan, dan beriman,” tutupnya.
Dengan hadirnya MPP Digital, Pemkab Seluma berharap proses perizinan tenaga kesehatan dapat berjalan lebih sederhana, efisien, dan mendukung peningkatan kualitas layanan kesehatan di daerah.