DANA bersama Ant International, dengan dukungan Konservasi Indonesia, resmi meluncurkan Ocean Buddy, sebuah mini program interaktif berbasis aplikasi yang bertujuan mendukung konservasi laut dan perlindungan hiu paus di Indonesia. Peluncuran ini diumumkan pada ajang World Conservation Congress 2025 yang digelar oleh International Union for Conservation of Nature (IUCN) di Abu Dhabi.
Ocean Buddy merupakan hasil kolaborasi lintas sektor yang menegaskan komitmen DANA terhadap penerapan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) dalam membangun ketahanan iklim berbasis komunitas. Program ini juga menjadi bagian dari Kerangka Keberlanjutan Ant International, yang fokus pada inovasi dan kolaborasi untuk pertumbuhan yang inklusif dan berkelanjutan.
Teknologi Digital untuk Aksi Nyata Konservasi
Terinspirasi dari Ant Forest, pelopor inisiatif lingkungan berbasis digital global, Ocean Buddy menggabungkan elemen edukasi, permainan (gamifikasi), dan desain visual yang menarik. Melalui program ini, lebih dari 200 juta pengguna DANA diajak berpartisipasi aktif menjaga laut Indonesia.
Aktivitas digital pengguna, seperti bermain mini game membersihkan laut, menjawab kuis, atau check-in harian, akan dikonversi menjadi Impact Coins dan EXP (Experience Points). Poin tersebut dapat didonasikan untuk mendukung proyek konservasi seperti pelatihan tanggap darurat mamalia laut terdampar serta perlindungan habitat hiu paus.
Seluruh konten edukatif dalam Ocean Buddy diverifikasi oleh Konservasi Indonesia, memastikan keakuratan informasi yang disampaikan kepada publik.