IKOBENKULU.COM- Pemerintah Kabupaten Kaur mengadakan Rapat Pimpinan (Rapim) perdana pada Rabu, 5 Maret 2025, di Aula Bapperida Kabupaten Kaur. Rapat ini membahas program 100 hari kerja Bupati Gusril Pausi, S.Sos., M.A.P., dan Wakil Bupati Abdul Hamid, S.Pd.I., yang disusun berdasarkan visi dan misi pembangunan daerah.
Program tersebut mencakup sektor-sektor prioritas seperti sandang, pangan, pendidikan, kebudayaan, kesehatan, lapangan pekerjaan, perlindungan sosial, infrastruktur, dan lingkungan hidup.
Bupati Gusril Pausi menekankan pentingnya kerja sama antara jajaran pemerintahan dan masyarakat dalam merealisasikan program-program yang telah dirancang. Beliau juga mengingatkan agar setiap program dipersiapkan dengan matang untuk memastikan pelaksanaannya berjalan optimal dan tersosialisasi secara luas kepada masyarakat.
Selain membahas program 100 hari kerja, Rapim ini juga menyoroti efisiensi anggaran serta sinkronisasi rencana pembangunan daerah dengan kebijakan nasional.
Pemerintah Kabupaten Kaur berkomitmen menyesuaikan struktur anggaran dan arah pembangunan sesuai dengan visi pemerintahan pusat di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto.
Rapim perdana ini menjadi langkah awal bagi Pemerintah Kabupaten Kaur dalam mewujudkan pembangunan daerah yang lebih maju, berdaya saing, dan berorientasi pada kesejahteraan masyarakat.
Hadir dalam kegiatan ini seluruh Kepala Dinas Instansi Kabupaten Kaur, didampingi para Kabid dan staf, serta perwakilan dari pihak Bank Bengkulu.***