IKOBENGKULU.COM – Dalam rangka memantau langsung kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Rektor Universitas Bengkulu, Dr. Retno Agustina Ekaputri, S.E, M.Sc, bersama Wakil Rektor I Bidang Akademik, Prof. Dr. Mochamad Lutfi Firdaus, S.Si, M.Si, Wakil Rektor II Bidang Sumberdaya, Yefriza, S.E, MPPM, Ph.D, serta para dekan, melakukan kunjungan ke Kabupaten Bengkulu Utara. Kegiatan monitoring dan evaluasi (Monev) ini bertujuan memastikan program KKN berjalan sesuai rencana dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Antusiasme Mahasiswa dan Masyarakat
Pertemuan dan diskusi yang berlangsung di Balai Kelurahan Kemumu, Kecamatan Arma Jaya, disambut hangat oleh pemerintah kecamatan, kelurahan, serta ratusan mahasiswa yang sedang menjalankan program KKN Tematik MBKM. Dalam laporannya, perwakilan mahasiswa menyampaikan bahwa 160 peserta KKN tersebar di 12 desa dan Kelurahan Kemumu, dan mereka aktif melaksanakan program kerja yang menghasilkan produk bernilai ekonomi berbasis potensi lokal.

"Alhamdulillah, kondisi kami sehat semua dan terus aktif penuh semangat melaksanakan program kerja untuk menghasilkan produk bernilai ekonomi yang berbasis potensi lokal. Ada kelompok yang membuat kerajinan tangan berbahan rotan dan lidi kelapa sawit sehingga menghasilkan alat-alat rumah tangga. Ada juga yang memanfaatkan hasil pertanian dan tanaman pekarangan untuk membuat kue dan penganan, serta kreativitas lainnya," ujar salah satu mahasiswa dari Fakultas Teknik Unib.
Dukungan Pemerintah Setempat
Kepala Kelurahan Kemumu, Utama, S.I.P, mengapresiasi kunjungan Rektor dan rombongan. "Kami merasa terhormat karena telah dipilih sebagai lokasi kunjungan Monev KKN ini. Semoga kegiatan ini semakin meningkatkan eksistensi dan kemajuan Kelurahan Kemumu," ungkap Utama.
Suwanto, Kasi Pemerintahan Kecamatan Arma Jaya, menambahkan bahwa pelaksanaan KKN Tematik MBKM di wilayahnya telah berlangsung sangat baik. "Kami melihat adik-adik mahasiswa telah berbaur dengan masyarakat dan sebaliknya, masyarakat termasuk para pemuda di kecamatan ini sangat senang dengan kehadiran para mahasiswa. Program kerja yang dilaksanakan sangat bagus dan telah menggugah masyarakat agar memanfaatkan potensi lokal untuk menghasilkan produk bernilai ekonomi," jelasnya.