Gempa berkekuatan magnitudo 4,2 mengguncang wilayah Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah

Gempa berkekuatan magnitudo 4,2 mengguncang wilayah Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah
empa dengan magnitudo 4,2 mengguncang kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, siang ini. Episentrum di perairan.

IKOBENGKULU.COM - Gempa dengan magnitudo 4,2 mengguncang kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, siang ini. Episentrum di perairan.

BMKG mengatakan gempa terjadi pada pukul 14.27 WIB.

"Info gempa Mag: 4.2, 26-Jan-25 14: 27: 05 WIB," tulis BMKG dikutip dari detik, Minggu (26/1/2025).

Pusat gempa berada pada koordinat 8,51 derajat lintang selatan( LS), 109,03 derajat bujur timur (BT). 87 kilometer sebelah tenggara Cilacap. Kedalaman 91 kilometer.

"Lok: 8,51 LS, 109,03 Mi (87 km tenggara CILACAP-Jawa Tengah), Kedlmn:91 Km ::BMKG-PGRVII," tulis BMKG.

Hingga berita ini terungkap, belum ada laporan mengenai pemicu dan dampak gempa di Cilacap.